PEMERINTAHANNEWSPERISTIWA

Soal Kisruh di Desa Kerta, Begini Kata Camat Banjarsari Lebak

35
×

Soal Kisruh di Desa Kerta, Begini Kata Camat Banjarsari Lebak

Sebarkan artikel ini
IMG 20250221 WA0072
Soal Kisruh di Desa Kerta, Begini Kata Camat Banjarsari Lebak, (foto kantor Kecamatan Banjarsari Kabupaten Lebak/red/han/suarageram).

Suarageram.idCamat Banjarsari Kabupaten Lebak Mahfud Basyir mengaku telah memberikan solusi soal kisruh ditengah masyarakat Desa Kerta Kecamatan Banjarsari Kabupaten Lebak Banten.

Namun kata Camat solusi tersebut tidak digubris oleh masyarakat di desa Kerta Kecamatan Banjarsari.

“Jadi di tengah-tengah masyarakat ini ada yang menginginkan kepala desa Kerta Ricki Zaenal Abidin ini mundur ada juga yang tetap menginginkan menjadi kepala desa. Jadi masing-masing warganya mempertahankan pendapatnya. namun demikian sebagai Camat tetap melaksanakan tugas dan fungsinya sesuai peraturan yang ada,” ungkap Camat Banjarsari Mahfud Basyir melalui telepon, Kamis (20/2/2025).

Kendati demikian, lanjut Camat, secara pribadi ia menginginkan situasi tetap aman dan kondusif, pelayanan terhadap masyarakat pun tetap berjalan lancar seperti biasanya.

“Sebetulnya RT RW itu tidak semuanya mundur namun saat ini beredar informasi bahwa semua RT RW itu kompak mundur,” terang Mahfud Basyir. Namun ia enggan mengatakan bahwa persoalan ini ada yang lakukan penekanan.

Saat ditanya soal pelayanan terhadap masyarakat Camat menegaskan bahwa pelayanan terhadap masyarakat tetap berjalan seperti biasa meskipun para perangkat desa bekerja di luar kantor dengan menggunakan rumah orang tua sekdes.

“Kalau untuk pelayanan di kantor desa saat ini tetap berjalan diambil alih oleh pihak Kecamatan Banjarsari yang melakukan pelayanan terhadap masyarakat secara bergantian,” ujarnya.

Para perangkat desa tetap bersikukuh untuk melakukan pelayanan atau bekerja di luar kantor yakni di rumah orang tua sekdes, namun konsekuensinya mereka tidak dianggap pekerja karena itu dilakukan di luar kantor

“Yang jelas pelayanan terhadap masyarakat setempat sampai saat ini tetap berjalan seperti biasanya,” tandasnya.

Fahfud tidak menampik soal kantor desa Kerta yang saat ini masih disegel oleh warga yang kecewa terhadap dugaan perilaku kepala desa yang dinilai melakukan penyalahgunaan narkoba.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *